26 Desember 2008

Innalillahi Wainnailahi Rojiun, Ardi Nugroho

Kaget, sedih yang tak terhingga, berharap bisa sabar dan menyabarkan temen2 dan keluarga yang ditinggalkan ... Ketika seorang teman (yang baru ane kunjungi sepuluh hari yang lalu ketika dia sakit) dipanggil oleh Allah jam 4 dini hari tadi. Selamat jalan sahabat/teman/saudara/keluarga -ku ... Semoga dihindarkan dari siksa kubur, dibebaskan dari siksa api neraka dan mendapatkan surga Allah, amin2 ya robbal alamin.

Ku tak bisa (tak boleh) bersedih, harus bisa sabar dan ikhlas, karena sudah ditakdirkan oleh Allah
Teman lain pun tak boleh sedih, doakan teman kita Ardi, doakan selalu dengan seikhlas-ikhlasnya ...
Karena yang berawal harus bertemu akhir
Dan yang berdetak harus berhenti ketika tiba saatnya

Innalillahi Wainnailahi Rojiun ... Allah Maha Besar ... Selamat jalan sohib

22 Desember 2008

Antara Rokok dan Lensa

Pas iseng2 browsing (karena ga ada kerjaan), eh tiba2 kepikiran nyari harga lensa canon 70-200mm, ketemu ama link di fotografernet (harga seken 4,7jt -- tapi yang USM f/4), chat sama panda-ndut katanya ambil aja, coba telpon temen yang di Bali malah disarankan nyari yang AIS f/2.4 yang harganya naudzubillaaah (15jt cing !!!). Iseng2 lagi kalkulasi dari uang konsumsi rokok, ketemu itungan seperti ini ...
- Sedino rokok rong bungkus
- Rego sak bungkus 10 ewu
- Ping 30 dino ketemu 600 ewu
- Diitung sampek setahun metu 7,2 yuto
- Lha umpomo iso rong taun mandeg oleh 14,4 yuto
Jangkep!!!!
*** Lha terus kapan mandeg-e rokokan kie ... ? :((

17 Desember 2008

Sungguh, Kuasa Allah itu Benar2 Luar Biasa Hebat

Lagi nyantai sambil ngrokok nunggu info pesawat yang delay, tiba2 datang penumpang (bapak2 yang sudah pensiun) dengan tujuan penerbangan berbeda. Eh, terjadilah obrolan santai dan sederhana berawal dari pertanyaan 'tujuannya kemana ?', 'kerjanya apa ?' ... Yang akhirnya mengarah pada topik keimanan. Wow, benar2 suatu berkah tidak terduga karena inti sari dari obrolan tsb adalah saling mengingatkan bahwasannya tujuan hidup manusia hanyalah sederhana saja, yaitu beribadah di jalan Allah. Terima kasih banyak pak 'john doe', selamat jalan, semoga berhasil dengan 2 cara bapak (istighfar dan bersyukur), dan semoga selamat sampai tujuan :)

Jalesveva Jayamahe

Siang ini musti cabut dari hotel cemara dan jalan ke bandara soekarno-hatta, saat naik bus DAMRI (khusus angkutan bandara) tak sengaja melihat kantor TNI-AL dengan slogannya yang bermakna 'justru dilaut kita jaya'. Luas benar memang porsi laut dibanding dengan daratan di negara ini, namun juga membutuhkan effort yang tidak sedikit, contohnya untuk sistim komunikasi antar armada saat berada di laut lepas, VSAT adalah salah satu alternatif yang cukup memenuhi unsur strategisnya, namun begitu sisi finansial untuk mendukung investasi dan maintenance-nya juga sangat2 mahal karena sistim transmisi alternatif lain (yang handal) belum bisa menyaingi kemampuan VSAT itu sendiri. Semoga tetap jaya, semoga negeri ini bisa tetap kaya (baik dari sisi budaya, kekayaan alam yang terjaga, dan sikap masyarakatnya).

** to Ardi, lekas sembuh ya men, dijaga makannya kalo dah sembuh
** to Farid, tx atas sharing bisnis knowledge-nya, refresh ide buat masa depan
** to Hendro & cewek IM2 (ndak tau namanya :d), tx buat obrolannya, it was nice to meet all of you guys
** to p Agus, makasih buat traktirannya bos, ingat, dilarang pusing, hehehe

C ya

Jangan Gusar, Nikmati Saja ...

Meniti tetesan embun di senja pagi
Bernafaskan sejuknya udara yang menemani
Sebuah rasa, syukur nikmat yang sering terlupa
Kadang hanya keinginan, tak tergerak tanpa upaya

Benci, dongkol, marah, sedih pun menyapa
Menghiasi, mewakili, melambangkan jiwa
Senang, senyum, syukur, bahagia pun tak terlupa
Memberikan makna lebih pada hidup, menyejukkan dahaga

** semua yang telah terjadi, dijalani, selalu saja punya makna, dan hanya kejujuran yang bisa menjelaskan, bersabarlah, nikmatilah, tersenyumlah pada semua nikmat dari-Nya

11 Desember 2008

Persepsi

Sejalan dengan beragam hal yang sudah ane hadapi/jalani, terdapat begitu banyak hal yang secara tidak langsung mengajari (baca: memaksa) ane untuk belajar memandang sesuatu hal/problem/orang/watak orang berdasarkan persepsi-persepsi. Memang ada kalanya ini berhasil dan ane bisa melihat 1 hal dengan sebab dan akibat yang bermacam-macam (tergantung pada trigger dan hasil yang ente inginkan). Di sisi lain, kebiasaan ini menjadi sesuatu yang kurang baik ketika ane menerapkannya dalam semua aspek kehidupan ane (termasuk pada nilai keyakinan/iman ane sebelumnya). Subhanallah, ampuni aku ya Allah ya Robbi, dosa hamba-Mu ini yang begitu banyaknya, yang telah melihat-Mu dengan persepsi (bukan dari Kebesaran-Mu yang serba luar biasa, yang mana akal ini tidak lagi sanggup untuk menghitung segala nikmat dari-Mu). InsyaAllah untuk saat ini, keyakinan/iman serta kesadaran bahwa ane adalah 'hamba' Allah tidak lagi berdasar pada persepsi, melainkan pada fitrah/suara hati ane yang dulu (sesuai dengan janji ane dengan Allah sebelum ruh ane ditiupkan ke jasad ane saat dalam kandungan, bahwa Tiada Tuhan Selain Allah dan Muhammad Adalah Utusan/Rosul Allah) ... Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar ...

07 Desember 2008

Menjadi Peternak (Pengusaha) Lele - Part 1

Di sebuah negeri 'langit nan cerah' terdapat seorang bapak yang anaknya sedang jauh (merantau) ke negeri orang. Saat kondisi ekonomi yang serba sulit, usaha sang bapak terkena imbas dan sepi order, yang akhirnya membuat bapak sedikit memeras otak mencoba bisa inisiatif mencari usaha (sampingan) lain. Di saat yang sama, di kampung bapak sedang rame2nya orang berbudaya ikan lele (bahkan sampai susah banget mencari bibit). Setelah berhasil meng-kalkulasi-kan kebutuhan, sang bapak memberitahu ke anaknya tentang rencananya ingin beternak ikan lele. Walhasil, sang anak setuju dengan rencana bapak dengan syarat diterapkan sistim 'untung dijadikan tambahan modal pada tahap berikutnya'. Namun anaknya ingin bapak meng-kalkulasi ulang kebutuhannya (dengan persepsi jangka panjang puluhan tahun, tidak sekedar dalam hitungan tahun). Dan sang anak langsung mengirimkan modal seraya berdoa agar usaha lele ini kelak dapat berhasil sehingga bisa sedikit merubah rizki lebih baik dan bapak tidak perlu lagi terlalu capek baik secara fisik maupun pikiran akibat usaha yang sekarang.

Setelah modal di-transfer, bapak langsung membelanjakan untuk keperluan sesuai yang direncanakan, diantaranya :
1. Membuat 5 buah kolam, 3 buah kolam tanah menggunakan terpal, 2 buah menggunakan dinding plester.
2. Membeli bibit sebanyak 6 ribu untuk 3 buah kolam tanah, sementara kolam dinding plester masih dibiarkan agar kering (baru diisi 4 ribu bibit satu bulan setelahnya).
3. Membeli pakan jadi (pelet) lele per 10 kg untuk satu bulan. Di sisi lain, sang bapak juga membuat pakan sendiri hasil resep dari anaknya yang mencari di internet. Di samping itu, daun 'sedaer' dan daun pepaya (yang terkenal ampuh menjadi anti-bodi lele) juga diberikan.

Rutinitas :
1. Sortir dilakukan pada tiap kolam untuk lele yang berukuran lebih besar karena ditakutkan akan memakan lele yang lebih kecil, maklum aja lele memang termasuk kanibal.
2. Pakan/pelet diberikan tiap hari, pagi dan sore hari, jadi tidak mengganggu pekerjaan bapak yang sudah ada.

Lambat laun seiring dengan waktu yang bergulir, 3 bulan sudah hari berjalan dan akhirnya lele siap untuk dijual (ke tengkulak). Lagi2 perhitungan bapak meleset lagi, hasil yang diharapkan bisa mencapai 10 kuintal hanya tercapai 7 kuintal saja (dan harga per-kg ke tengkulak adalah 11 ribu), Alhamdulillah masih mendapat untung karena sebagian besar pakan/pelet dibuat sendiri. Dapat disimpulkan bahwa panen tahap pertama ini sudah tergolong sukses.

Pada tahap kedua (3 bulan ke depan), bapak mencoba sedikit improvisasi dengan cara bekerjasama dengan rekannya untuk menyebar bibit lele sebanyak 25 ribu di sawah dengan ukuran 13m X 26m, di sisi lain bapak juga tetap menyebar bibit di kolamnya sekaligus memulai pembibitan sendiri.

Tunggu kisah berikutnya ...

01 Desember 2008

Klasik vs Mobilitas

Saat ngobrol di t***** ama beberapa rekans, keceplosan itung2an speed rate speech yang ada di PSTN ama fixed phone, ternyata pemahaman ane yang selama ini salah (1 pelanggan = 2MB), dimana yang benar adalah masing2 pelanggan disediakan bandwidth sebesar 64kbps (yang notabene hanya terpakai sd 16kbps untuk voice/speech menggunakan de-multiplexer, selebihnya untuk signaling interrogation). Berarti bisa keitung total capacity SST dari sebuah sentral (misal perangkatnya siemens, 1 LTG = 4 DIU, 1 DIU = 2MB, 2MB = 32x64kbps, = 32 pelanggan untuk 1 DIU, dikurangin 1 TS0 karena untuk keperluan sinkronikasi). Makasih pak atas koreksinya ...

Di sisi lain, terpesit pertanyaan 'mengapa PSTN (telepon rumah) yang minim fitur ini masih dianggap sesuatu yang penting ?' jawabannya ternyata simpel aja ... Pada alamat pelanggan PSTN yang tertera adalah fixed alias tidak berubah seperti halnya pada GSM/CDMA yang sangat mobile, dan alamat pelanggan PSTN ini lebih sesuai untuk pengajuan aplikasi (seperti: credit card, layanan GSM, PLN, PDAM, etc).

So simple right, but 'sometimes' its truly important and mobility should loose in classical ways ...

Dinamika dalam Kehidupan

Ada pernyataan dari temen yang ga sengaja ane denger beberapa waktu yang lalu menyangkut kondisi di perusahaan tempat ane kerja, yaitu 'tidak ada yang pasti disini, kecuali perubahan'.

Pada kenyataannya, di banyak perusahaan memang memberlakukan pemahaman ini dikarenakan tuntutan pasar/kondisi yang sangat2 dinamis mempengaruhi beragam faktor yang mendukung terciptanya situasi (efisiensi) yang diinginkan oleh pihak2 yang berkepentingan di dalamnya.

Sampai dengan saat ini, sudah banyak terjadi perubahan dalam kehidupan ane (insyaAllah ke arah yang semoga saja lebih baik), dan disisi lain ane juga masih terus belajar dan menggali lagi ilmu2 terkait dengan perubahan, karena jika suatu saat harus terjadi perubahan tsb, ane sudah siap untuk menjalani untuk perubahan lain yang lebih baik lagi ... Amin ... So keep fight guys, for you own goods :)

* sebenarnya tidak ada yang tidak berubah dalam dunia ini, kecuali petunjuk dari Allah yaitu Al-Qur'an dan Al-Hadits
* semoga bisa menjadi manusia yang (lebih) baik, amin

21 November 2008

So Long Boss ...

(Sekitar) setahun sudah berlalu, ane punya bos yang baik, dan beliau sekarang harus merubah status yg sebelumnya NAT0 menjadi NAT1, weleh2, situasi yang benar2 tak terduga (padahal orangnya baik banget) ... Well then, so long pak bos, thankyou for the teamwork spirit, it was great time and beautifull challenge ... Semoga selalu sukses, amiiin ...

14 November 2008

*crashed*

Hang... InsufficientMemoryWhileLoading...
*BlueScreen*... ErrorAtMemory0x000001...
Response... AutoRestart...
LoginIn... YourAccountHasBeenLocked,PleaseContactSystemAdministrator...
PowerOff...
PowerOn... BootingProcess...
LoginIn... SameMessage,Morron...
OpeningCDROM... InsertOSInstallerCD...
SelectRestart... PressAnyKeyToBootFromCD's...
*klek*...
Loading... F8,continue... Done

Hip2 horray... We got a new OS, but, is it 30 days trial ??? Oh no ...

07 November 2008

Lho ?

Dari sekian banyak waktu dan kesempatan yang coba ane luangkan, akhir2
ini kok terasa susah banget yak ngedapetinnya ? waduh duh duh duh ...
jadi belum sempet mulai belajar di rumah, padahal buku/meja/etc sudah
pada siap semua ... wa wa wa ...

05 November 2008

Belum Siap

Dari banyak kejadian yang ane lihat di sekitar (Indonesia), kalo ane bandingkan dengan situasi di HK dan SZ beberapa bulan yang lalu, bisa ane simpulkan kalo mayoritas penduduk/masyarakat di negara ane rata2 belum siap untuk maju, diantaranya :
- tidak tertib, baik dalam antrian, berkendaraan bermotor di jalan, **masih banyak celah yang sengaja dibuka oleh oknum tertentu untuk 'diuangkan'
- masih bersifat klasik dan enggan perubahan (walaupun perubahan yang dimaksud untuk kearah yang lebih baik), masih nyaman dengan kondisi yang stagnan
- mudah diprovokasi, dengan menyamakan agama, suku, atau kesamaan lain, begitu mudahnya terjadi konflik, tidak sedikit konflik dikarenakan oleh hal yang sangat sepele
- kebanyakan tidak profesional (pada sibuk ngurusin orang lain, sementara kewajibannya malah ditinggalkan), masih terlalu banyak basa-basi ketimbang to the point untuk percepatan penyelesaian
- etc

'Luck' factor

Pada dasarnya tiap manusia sudah punya garis takdir masing2 yang tidak diketahui oleh manusia itu sendiri, karena takdir adalah rahasia Ilahi, bukan hak manusia untuk tahu takdirnya seperti apa, melainkan kewajibannya lah untuk menjalani takdir tersebut dengan cara/proses yang terbaik. Sementara disisi lain, kehidupan yang telah/sedang dijalani masing2 orang punya sisi positif/negatif yang unik, tidak akan pernah sama antara satu dan lainnya. Pada sisi positif, manusia menyimpulkan ini adalah sebuah keberuntungan, sementara dilain sisi biasa dinamakan kesialan.

Sampai dengan hari ini ane percaya satu hal saja, takdir itu sudah ada alurnya, jadi tidak usah dicari tau sebelum dilakukan (bisa jadi musyrik namanya). Jika toh ada sebutan 'beruntung' bisa sejauh ini, ya sudahlah, ane cuman bisa berdoa dan tetep ikhtiar memberikan effort terbaik bagi semua, amin. Yang bikin ane tenang adalah ane ga mau berhenti begitu saja ketika merasakan 'kursi empuk' atau comfort zone ini, ane tetep harus lebih giat belajar teknis, persiapkan diri / komunikasi dengan keluarga jika suatu saat terjadi keputusan /kondisi yang berubah secara tiba2, dan mengais rizki lain yang halal tentunya.

** beberapa hal yang jadi pegangan ane untuk usaha2 sampai saat ini :
- integritas, kejujuran, kualitas (jangan kuantitas)
- rasa saling percaya
- confident dengan planning
- plan for the good, preparing any lost / worst case
- keep moving, keep thinking, seringkali pasar ada di depan mata (dan terlihat sepele) namun justru itu yang sangat potensial
- tetep jalin komunikasi yang baik, bad communication is the beginning of next loss
- berpikir sebagai pemenang ketika akan melakukan, bersikap 'bandel' ketika mengalami krisis/kekalahan
- bekerja itu mencari berkah halal, bukan hanya nominal, jadi tunaikan juga kewajiban zakat, karena berbagi dengan sesama manusia (terlebih lagi yang membutuhkan) secara ga langsung akan menjadi doa ikhlas yang tidak ada duanya
- jadikan hasil bekerja sebagai modal ibadah, insyaAllah bisa tenang dan ga bebanin keluarga

04 November 2008

Kenapa Harus Wiraswasta ?

Sejarah berawal pada masa ane masih mengenyam pendidikan formal 12 tahun, dimana ketika isi data orang tua ane sungguh bangga saat menuliskan pekerjaan bapak ane yaitu wiraswasta, dijelaskan oleh salah satu guru semasa di SD (duh lupa euy nama gurunya) bahwa wiraswasta itu adalah kalangan orang hebat (bukan orang kaya lho) yang mampu menciptakan lapangan pekerjaan dan menghidupi keluarganya dari usaha yang dijalani. Ane bangga dengan bapak ane, sangat bangga !!!

Di lain hari, lain waktu, berikut cuplikan dari sebuah percakapan yang pernah terjadi ...

A : kenapa sih cowok kok rata2 mikirnya wiraswasta ?
Z : waduh, kurang tau juga kalo ternyata itu seakan-akan jadi pandangan rata2 yak, tapi buat ane pribadi mah pengennya mandiri saja ndak ada salahnya kan menentukan nasib sendiri, menikmati kemenangan hasil jerih payah, dan belajar dari kekalahan. Dan juga buat persiapan kalo suatu saat harus pensiun (mungkin normal, mungkin juga dini), kata orang dulu mah biar dapur dirumah bisa tetep 'ngepul' (kebutuhan keluarga tidak sampai kosong)

A : lha kalo ternyata saat ini posisi lagi kerja trus punya usaha wiraswasta gimana tuh ?
Z : sebenernya sah2 saja selama kita tidak memanfaatkan fasilitas di tempat kerja sekarang, dan kalo bisa bidang wiraswastanya jangan sama dengan tempat kerja saat ini

A : untuk profesionalisme-nya gimana tuh ?
Z : ya tetep prioritas dipegang oleh tempat kerja dung, wiraswastanya jadi sekunder aja (diobrolin/dibahas waktu diluar jam kantor), makanya ente perlu orang yang bener2 dapat dipercaya dan bisa fulltime dalam pelaksanaannya, ane ambil contoh disaat ane sekarang adalah bapak ane

A : kalo ternyata perusahaan ente tahu keberadaan usaha wiraswasta ente gimana tuh ?
Z : ya nyantai aja lagi, kalo malah justru positif dan mau meminjamkan modal untuk memperbesar usaha, boleh dung. Tapi kalo ternyata negatif, di sisi lain kan ane udah ngasih bukti kalo ane bisa punya integritas tentang scope kerjaan ane, beres toh ?

A : oh gitu, ok ok
Z : mantaaappp

Seminggu yang Melelahkan

Minggu terakhir di bulan Oktober kemarin bener2 sangat berkesan, melelahkannya ... Hehehe, dihajar problem 'major' yang bikin kalang kabut plus perasaan bersalah karena ga bisa berbuat banyak selain menampung aspirasi (baca: komplain) dari pelanggan, baik internal maupun external, maklum aja, segmen problem diluar area jajahan. Maafkan ane istriku tercinta, jika minggu kemarin harus berkali-kali pulang malam/pagi, mohon maklum adanya, beginilah nasib teknikal yang tak seberapa ini. Namun yakinlah insyaAllah niatnya baik kok, untuk kebaikan keluarga kita, amin2 ...

Alhamdulillah minggu ini situasi sudah kembali kondusif, walau sempat mengalami motor kesayangan mogok di jalan gara2 sekringnya putus dan menepi dengan sopan (owalahhh...padahal abis ngebut nyalip2 banyak motor, malunyaaa), walau keyboard hp ipaq 'ngambeg' dan ngaco ga keruan (alhamdulillah udah normal sendiri setelah bolak-balik cabut baterai :D), namun begitu bisa dibilang kesibukannya masih saja padat (malah lebih padat jadwal kepentingan pribadi, hihi :D, maaf2, kalo ga disempetin malah bakal terlihat ane ga merhatiin diri sendiri), ayak2 wae ... Such as ngurus npwp (progress, moga2 besok kelar), bikin kacamata baru (progess, dijanjiin kelar max besok lusa, *duh nambah lagi nih kiri-kanan masing2 seperempat :((*), pertanggung-jawaban uang pribadi karena 'terpaksa' dipakai buat umuk (besok insyaAllah kelar, lebih dari 2jt euy), etc etc ...

Alhamdulillah kemaren malam dapat kabar menggembirakan dari bapak di rumah perihal ternak lele, 3 kolam sudah ada yang pesan dan mau diambil minggu ini, itung punya itung ada margin yang lumayan besar (setelah dipotong semua biaya pengeluaran temasuk pembuatan kolam dsb), pas panennya jangan lupa dipoto ya pak bos (ane pengen liat, hiks2, ndak bisa pulang menyaksikan, :(( huwaaaa) ...

Next planning :
- bikin 1 kolam tambahan dengan ukuran extra
- nyebar bibit di 3 kolam pasca panen, masing2 3rb/3rb/4rb ekor
- bikin pembibitan di 2 kolam sebelah atas
- kerjasama ama seorang pemilik sawah berukuran 14m x 26m, dan disebar bibit 30rb ekor (semoga lancar, semoga berkah, amin2)
- tetap jalanin agen minyak tanah, jika kondisi memungkinkan, coba tambah kuota jadi 2 ton sekali terima
- penebangan jati untuk diganti mahoni, karena faktor usia panen yang lebih pendek (on progress, keknya bakal agak lama karena musti nunggu bos pulang, ane maksudnya, hohoho)
- 'wait and see' perkembangan, tinggal liat kondisi dan nerapin konsep

** maaf buat kakak karena masih belum bisa menuhin permintaan untuk usaha mesin bubut cnc, mahal bener euy ... Semoga dengan semangat melanjutkan yang ada dan rajin menaikkan omzet/modal insyaAllah bisa tercapai ... 'belajar pake komputer aja dulu mas, hehehe :D'

Chayooo!

02 November 2008

Sometimes an Old School is Rocks

Best last weekend, have been so much troubles solved longer than I expected. What a bad situations ... Tadi malam iseng2 surfing cari info tentang kisah (kerjaan) salah seorang pemegang sertifikat ccie indonesia yang sekarang sudah melanglang buana kemana saja project membawanya. Wah, ternyata tidak semudah yang pernah ane bayangin, kebanyakan yang beliau kerjakan adalah handling project, bukannya diam di kantor ngawasin network, memberi ane persepsi baru deh jadinya. Dan sepertinya sementara ini ane cuman butuh ccna untuk handling project kecil2an, info lain : ccnp di indonesia masih jarang dan kurang populer juga jarang dibutuhkan (hire). Tinggal cari waktu deh buat starting, moga2 minggu ini kerjaan (network) aman dan bisa mulai. Amin...

Whatever it takes, I will always try the best ways to take care of my family, even with an old school ways, but with same goal ... For the better tomorrow ...

** thanks to salah satu crew thomsonfly yang sudah 'refresh' lagi kesadaran ane tentang 'being trouble-solver not trouble-maker'

29 Oktober 2008

AN-E1-ETH (kok ndak bisa ya ???)

Ow ow ow, kenapa eh kenapa yak ? ... Eng ing eng ...

21 Oktober 2008

Wish I Could Do More ...

There are so many problems waiting to be solved, but (still) I can't do nothing to support it, even just thinking about it, what a pathetic condition. Wish there are ways to make a perfect scallable/ideal networks. Wish there are bridge (person) between one to other parts of this BIG system, that could help encode/decode/translate the language communication within. Damn, damn damn ...

Am I loose ?
Or I just win another battle which I don't realize (i don't think so) ?
Or maybe this is just 'off-hook' time that help me rest a littke bit and preparing myself for bigger battle/problems ?

I don't know, I really don't know, right now I just want to enjoy what next to come ...
Eventhough, I am hopeless now, yesterday's spirit gone for a while ...

** thanks 'pa' for this delicious coffee

18 Oktober 2008

My 'Jupie' Lady (1)

* 18/10/2008
* 11.285km
* ganti oli (enduro)
* service

16 Oktober 2008

Sejarah dan Masa Depan

Seringkali terbentuk/terjadi serentetan peristiwa masa lampau yang akhirnya dikenang/diabadikan menjadi sejarah karena ada nilai/orang penting yang terkandung/terlibat didalamnya dan digambarkan dalam beragam pandangan berdasar pada tafsir/perkiraan, tidak mungkin sejarah dituliskan dalam bentuk detail dan gamblang, terkecuali mengenai sebuah penemuan baru yang tercatat rapi (inipun terkadang bersifat rahasia dan 'mungkin' tidak dipublikasikan secara umum). Sejarah sangat mungkin untuk dibelokkan, ditambah/dikurangi karena beragam faktor yang 'membumbui' prosesnya yang turun-temurun atau mungkin unsur kesengajaan 'seolah-olah' terjadi, seperti halnya yang dapat kita ambil nilai pada filem 'paycheck', yaitu "Jika kita memperlihatkan masa depan, sama dengan merenggut masa depan orang itu", dan juga "Jika kita menghilangkan unsur misterinya, sama dengan menghilangkan harapan".

Kung Fu Panda, Oogway said "yesterday is history, tomorrow is mistery, while today is a gift -- that's why its called PRESENT"

So F!GHT it !

Nothing to Loose, Winning for All

Yep, karena menanng itu milik semua, tidak hanya punya seorang saja, kalau toh harus kalah ya ndak masalah, yang penting udah ngasih effort terbaik dan usaha maksimal. Bener kan ?

So keep positive thingking, positive thinking, die trying, die trying . . . ** jangan lupa sekali-kali relax sejenak juga perlu **

There are so many ways to win, but so much more reasons to loose, depends on which side we would stand :)

** progressing ccna lessons, tdm is old school, while ip networks is awesome (it is worth to come)

15 Oktober 2008

Tidak Perlu Pintar, Hanya Butuh Mengerti

Menurut pengalaman ane selama bekerja di sisi teknis sampai dengan hari ini, setelah mengenal seabrek bagian (departemen) dan mencoba memahami seluk-beluk umum di masing2 bagian tsb, bisa ane tarik beberapa hal mendasar yang bisa dijadikan prinsip prosedural pengerjaan pekerjaan, sbb :
1. Gunakan pengetahuan umum jika anda hanya berhubungan / tidak berada di dalam dan menjadi bagian dengan departemen tersebut
2. Self-dependencies (jika anda menjadi koordinator / bos), jangan menyerahkan (melepaskan) semua hal pada anak buah dan membuat anda tampak tidak punya pekerjaan, bantu koordinasi untuk segala hal yang sedang dikerjakan anak buah anda sehingga anda tahu kapan pekerjaan tsb selesai / menemui kendala apa saja saat pengerjaannya
3. Bantu anak buah anda secara manajemen, sehingga anda dapat 'respect' murni tanpa dibuat-buat
4. Pintu koordinasi (keluar/masuk) dengan bagian lain adalah pada anda (koordinator)
5. Gunakan waktu senggang untuk belajar dan belajar lagi untuk lebih memahami situasi dan juga mengembangkan kemampuan pribadi
Etc.

Jadi, mengertilah ...

Should We Wait ?

The answer is NO !

Memang sedikit agak rumit mengenai training, saat ini sudah sulit banget kalo mo minta2. Mending kalo ada perangkat baru selesai dikerjakan oleh vendor, sebelum atp langsung ambil kertas ama bolpoin dan minta diajarin ama vendornya, baru kalo udah 'ngeh' tanda tangan deh atp-nya.

Kalo udah 'ngeh' terus dapat training, tinggal liburan deh waktu training.
Kalo udah 'ngeh' terus ga dapat training, paling tidak sudah pegang spesialisasi perangkat.
Kalo belum 'ngeh' terus dapat training, kesempatan emas buat gali ilmu nih.
Kalo belum 'ngeh' terus ga dapat training, belajar otodidak deh disamping perangkat :D

Atau mungkin nunggu training trus ga belajar dan membiarkan otak tumpul ??? Silakan jawab sendiri

** lagi ngejar 'spesialisasi' biar bisa imbang-in sisi manajerial, hehe, amin

08 Oktober 2008

Berjuta Mimpi, Beribu Harapan, Sebuah Kenyataan (Insya Allah)

Alhamdulillah, kenyang sudah perut lapar ini, bener2 nikmat pecel lele simpang presiden di jalan khatib sulaiman, plus nasi uduk lagi, fiuh, klop banget deh ... :D

** Back to topik pada judul posting **

Kemarin iseng2 searching via google tentang kisah2 sukses pengusaha di negeri ini, memang semua hampir mempunyai plot alur yang sama, yaitu berani mencoba, gagal di awal, tanpa ragu tetap berusaha dan berusaha, tidak lupa bermodalkan investasi dan perhitungan (jangka panjang) yang benar2 matang. Salut banget buat para idealis yang berhasil tersebut.

Insya Allah ane udah ada sedikit gambaran untuk menjadi wiraswasta yang (semoga saja) sukses. Moga2 hal-hal/pekerjaan kecil yang sekarang paralel ane jalani bisa menjadi sebuah titik awal/modal untuk banyak hal lain yang nantinya ter-realisasi, tidak lupa juga berharap dan berdoa semoga bisa memberikan manfaat kepada lingkungan sekitar ane, amin2 ya robbal alamin.

Langkah awal / yang sudah berjalan ?
1. Investasi kecil2an, menabung, cari kerja sampingan (freelance) yang halal, belajar memahami manajemen dan menjadi konseptor.
2. Mencoba mempersiapkan mental dan fisik agar bisa menyesuaikan tantangan dunia usaha. *masih dalam taraf belajar dan terus belajar menggali ilmu manajerial dari semua orang yang terlibat dalam sebuah perusahaan*
3. Memperkaya referensi untuk penciptaan konsep.
4. *on progress*

Untuk siapa ?
1. Semua orang yang ane sayangi (istri ane, [Insya Allah] anak ane, keluarga ane [ortu ane dan mertua yang sudah ane anggap ortu sendiri])

Untuk apa ?
1. Agar bisa memberikan yang terbaik dan bermanfaat terhadap semua orang (terutama orang2 yang ane sayangi).

Cita-cita saat ini ?
1. Bisa lulus kuliah D3, lulus CCNA, lulus CCNP dan jadi manajer umur 30 nanti :D, amiiiinnnn...

** adapt or die
** never give-up
** for better tomorrow
** focuss on every process, results will follow
** start from a little things
** dicipline on self-responsibility, God is never sleep
** always give best effort

Mohon doanya ...

02 Oktober 2008

Negara-ku Oh Negara-ku ...

Kapan ya bisa bersih dari oknum yang sikapnya negatif ? Adakah harapan elemen pemerintah sejalan dengan elemen masyarakat ? Bisa tidak ya tercipta rasa saling percaya dan tidak saling curiga ?

Andai saja semua orang paham omongan Aa Gym yang begitu sederhana tentang makna perubahan :
"Mulai dari diri sendiri, mulai dari hal kecil, dan mulai saat ini juga"

Dear pemerintah (dan semua bawahan sampai yang dinas / pekerja yang paling bawah),
Minta tolong transparansi segala hal yang anda lakukan, rame2 bikin blog dung, masak kalah sama artis ? Publikasikan segala macam undang2 secara online, nama2 pejabat secara online, tata aturan secara online, jadi kami masyarakat tidak lagi tertipu oleh 'oknum2' yang sengaja membelokkan / membuat aturan sendiri untuk kepentingan pribadi, letakkan CCTV di semua ruangan dinas (jadi kami bisa tahu mana yang serius kerja, mana yang hanya main2). Dan tumbuhkanlah kesadaran bahwa kami adalah pelanggan anda, bukan hanya jadi masyarakat yang HANYA dibutuhkan saat pemilihan umum. Dan jangan sok penting !

Dear masyarakat,
Carilah / buatlah lapangan pekerjaan sehingga anda tidak lagi sibuk 'memalak' orang lain yang kerja, hindarilah judi, jangan mau ketik SMS 'REG' (judi juga ini), dan jadilah masyarakat yang kreatif.

01 Oktober 2008

Mohon Maaf Lahir & Batin

Di hari yang suci setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa Ramadhan, dari segala bentuk khilaf baik perkataan maupun tulisan di keseharian atau di blog ini, yang tersengaja maupun tanpa sengaja, ijinkan saya/kami sebagai pribadi dan keluarga mengucapkan ...

'Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1429 H'
'Mohon Maaf Lahir dan Batin'

Wassalam,
Chakim&Ice

** score sekarang kosong2 yaaa ;) **

28 September 2008

Tidak Stabilnya Dunia

Bener2 tersentuh hati ane saat liat acara 'earth from above', perihal rusaknya alam baik tanaman, pohon, hutan, binatang serta ekosistem-nya. Kembali lagi, ulah manusia jahil yang disalahkan, namun sampi detik inipun tidak semua orang sadar akan efek dari perbuatannya meskipun itu kecil. Maafkan kami duniaku, kami (manusia) tak lagi mempedulikanmu, kami hanya peduli pada kami sendiri, pada keuntungan kami sendiri, hingga kaupun musnah. Salut buat pihak2 yang sudah mulai gencar mempromosikan gerakan peduli lingkungan, meski banyak menuai protes, namun mereka tetap gigih memperjuangkan stabilnya ekosistem, saluuuuttttt, jadilah pahlawan.

Minyak yang semakin mahal ...
Kenapa ? Karena minyak di negara ane adalah minyak subsidi, dan subsidinya makin tahun dikurangi, ya iyalahhh.

Penyakit baru banyak ditemukan ...
Kenapa ? Karena banyak produk hasil olahan yang dicampur bahan ga jelas (kadarnya salah) sehingga menimbulkan bibit2 penyakit yang (mungkin) baru. Belum lagi banyaknya manusia licik (bodoh) yang manfaatin daging sampah daur ulang dan dijual kembali, atau 'nyekokin' sapi/ayam dengan air untuk nambah berat, murah memang, tapi beresiko tinggi karena kadar air dalam daging yang terlalu banyak bisa mempecepat busuknya daging tersebut, melamin (owalah), fomalin (apalagi).

Dan lain sebagainya.

Saat ini ane terus terang nunggu diberlakukannya jaman seperti yang ada di film the matrix, equilibrium, I robot, etc.

** terlalu banyak orang ga sekolah (bego) berimbas mudahnya ditipu orang tsb yang akhirnya licik, pengangguran, mau enaknya sendiri, maen kekerasan (maklum aja, isi otaknya cuman cari untung), dll **

What a pathetic world ...

24 September 2008

Foila, alarm power released

Agaknya tiap posting di blog ini bakalan singkat dan tidak tertulis lengkap, maklum aja, udah ngikut plurk buat posting2 ga penting, dan di kantor sudah ada wadah untuk sharing knowledge (online lagi, hohoho, insyaAllah serius sharing deh) yang lengkap. Chayo!

Akhirnya alarm power itu release juga setelah dapat panduan (by phone), ternyata perangkatnya tidak masalah, cuman perlu bukain bypass dan plug-unplug modulnya aja, thanks to pic vendornya. Alhamdulillah ...

23 September 2008

Yang ke-7

Yups, bener banget, lebaran kali ini adalah yang ke-7 lebaran ane di luar malang, ya maklum deh, tuntutan kerjaan yang musti 'jaga kandang' saat hari2 besar (termasuk idul adha, natal dan tahun baru) ... Hehehe :D, enjoy aja dah, banyak temen kok, tetep bersyukur, alhamdulillah ...

22 September 2008

Auw auuuwwwooo

Lagi ga jelas pengen ngapain & maunya apa, turutin aja, entah apa2 pun tetep aja bikin malas, untung aja lagi 'masa beku', jadi ya stay cool aja pikirin yang lebih penting, monggo saja mas/mbak, do whatever it takes, i'm gone, PUAS?!?!

Plan, plan, plan ... Failure, failure, failure ...
Ping, ping, ping ... Timeout, packet loss, ndak nyambung ...
Cape deee ...

Mboh ah, karepmu wes ndeng !

14 September 2008

Blue Screen (Time)

Gara2 sebelumnya sering crash dan main power off 'paksa' (terakhir nge-hek/ngambek)pas abis pake ultrasurf, akhirnya 'bluescreen' forever juga kompie yang ane pake, duh pusing dah sehari-semalam, tapi akhirnya kelar juga recovery dari cd bawaan (pas iseng pake cd lain ga bisa lanjutin install karena mouse ama keyboard-nya ga dikenal), hasil recov sukses besar, terbukti dengan pencapaian uptime (setelah otak-atik manual optimize/adjusting/ngilangin service2 yang dirasa ga perlu)setelah booting ampe dapat layar 'idle' cuman butuh waktu 2 menit saja, cihuuuyyy:))

11 September 2008

Standarisasi, Mengapa ?

Pada beberapa dekade terakhir, muncul beragam konsorsium / forum yang berdiri didasari oleh persamaan persepsi. Hal ini bertujuan untuk menerbitkan standard agar hand-shaking (komunikasi) antar perangkat dengan background sistem yang berbeda bisa terjadi.

Bisa kita lihat munculnya beribu lembar RFC untuk perangkat IT, munculnya ETSI, GSM, ITU-T, 3gpp yang berusaha memberikan pedoman kepada vendor pembuat agar menyediakan output yang dapat dibaca sistem lain, dan input yang mampu mengolah data output sistem lain.

What's next ? Dunno ...

**just read the standards/docs, and you could simply understand it's system, even the tiniest subs one**

Apa Itu 'CSD' ?

Beberapa hari yang lalu, saat siang hari menjelang waktu istirahat, tiba2 hp ane bunyi, eh ternyata dari temen (baca: bos), *banyak banget yak bos ane ??? Hehehe :D*

Dan beliau sempet ngelihat 'ps-isat' (makasih bos udah sudi mampir) trus menanyakan 'ente tahu CSD ? Apa itu CSD ?', berikut jawaban yang ane lontarkan :

CSD kepanjangan dari ciscuit switch data, sebuah teknologi wireless (baca: GSM) yang memungkinkan subscriber bisa akses WAP dari handphone melalui jalur percakapan (menduduki 1 TS voice untuk 1 buah koneksi, yang mana speed rate-nya sebesar 16kbps).

Prinsipnya berbeda banget dengan GPRS sebagai pengenal teknologi 'packet switch' pada generasi 2.5g. Jika anda menggunakan koneksi CSD maka anda tidak usah repot menunggu, bisa langsung dial dan terkoneksi, sebutan lain dari koneksi ini adalah 'realtime connection' tanpa delay/jeda yang disamakan dengan trafik voice. Sedangkan jika anda menggunakan GPRS maka anda perlu ngantri ketika kondisi timeslot sektor BTS sedang penuh, menunggu sampai ada timeslot/ruang kosong tersedia, dan ini biasa disebut dengan 'not realtime connection' karena data yang dialirkan berupa paket/frame dan memungkinkan untuk pengiriman secara terpisah/berurutan untuk kemudian disusun kembali setelah melalui proses CRC data.

Just for note, koneksi CSD saat ini sudah jarang sekali digunakan/dipromosikan karena dari sisi perhitungan kurang begitu bisa mendatangkan keuntungan bagi operator karena bersifat menduduki 'dedicated channel/timeslot', sementara disisi pelanggan tarif yang diberlakukan kurang kompetitif.

**cmiiw

09 September 2008

Menjadi orang besar (bukan penting)

Malam2, dingin, nunggu telpon order kerjaan (alarm clearing, test call, what else ?) iseng2 nglanjutin nonton pilem 'the core' hasil rental (yang terpaksa kena denda karena telat balikin :D), sungguh kisah yang seru (meski sudah nonton untuk yang kedua kali, teteuup seru!). Menceritakan kejadian (fiksi) tentang berhentinya inti bumi (core aka center of the earth) berputar yang akibatnya berpengaruh besar terhadap bumi secara keseluruhan (timbulnya badai listrik statis, robeknya atmosfer bumi, matinya organisme penghuni bumi, etc). Inti kepahlawanan yang bisa ane petik adalah saat detik terakhir ketika 'rat' sang ahli komputer menyebarkan berita tentang 'unsung hero' berisi beberapa orang yang mengorbankan dirinya saat berusaha meledakkan serentetan nuklir pada cairan di sekitar inti bumi untuk kembali 'memutar' inti tsb.

Some say, menjadi orang penting itu gampang (simpan aja semua data/ilmu, jangan pernah disebarluaskan, bawa sampai mati), tapi sangat sulit menjadi orang besar ketika harus mengorbankan segala hal untuk kebaikan bersama tanpa ada pamrih.

On it ;)

06 September 2008

6 Hari Puasa Pertama

Alhamdulillah sukses besar awal puasa ane tahun ini, tanpa kendala yang berarti, juga emosi yang bisa terjaga.

Memang ada beberapa kejadian yang sudah memancing emosi saat menjalani puasa, tapi syukulah, tidak sampai terucap kata2 kurang sopan, malah ane sering cuek berlalu sambil berujar 'ya sudahlah', 'whatever', etc. Maaf, tidak bermaksud mengacuhkan, tapi sekedar ingin mengingatkan bahwa sedang menjalani puasa. Masak iya dari tahun ke tahun hanya bisa baik saat puasa, bukankah pada setiap detik yang kita jalani harus dapat menjadikan sesuatu menjadi kebaikan bersama ? Entah saat puasa maupun tidak ? Bener kan ?

Straight up, saatnya berucap dan bertindak positif, hilangkan sisi negatif, ingat, tidak hanya ada pribadi yang terjadi, melainkan sosial bersama.

Semoga bulan ini bisa tetep sibuk dan berpuasa penuh, amin2 ya robbal alamiiin.

05 September 2008

Definisi Pelanggan

Pada keseharian yang mungkin berulang kali terjadi dan terus saja terjadi kejadian yang sama (mirip) tanpa ada 'jluntrungan' jelasnya jalan keluar untuk kebaikan bersama. Diantaranya adalah definisi 'siapakah pelanggan ? siapakah yang berhak menjadi pelanggan ? dan siapakah yang berkewajiban membantu mengatasi masalah pelanggan ini ?'

Agak sulit memang ketika sudah 'mendarah daging' pengertian lama yang secara tidak langsung bisa diartikan 'bos adalah pelanggan anak buahnya'. Padahal pada kenyataan yang ideal, kadang terjadi anak buah adalah pelanggan bos-nya. Jadi, jangan sampai salah mengartikan sehingga timbul gap / rasa takut yang berlebihan untuk mengungkapkan keluhan/masalah/uneg2/dsb ketika ente dalam posisi sebagai anak buah, lurus aja, cari 'justifikasi' sederhana yang tepat untuk mendukung ente menyampaikannya ke bos ente.

Semoga bisa perlahan merubah situasi 'kolot' sehingga masing2 pihak yang terlibat pada sistem yang sudah berjalan dapat mengetahui hak dan kewajibannya terhadap 'bos' dan juga pelanggannya, ... untuk kehidupan yang (insya Allah) bisa lebih baik. Amin.

Jangan Hanya Jadi 'Follower'

Mengingat masa2 yang sudah pernah ane alami, pada awalnya memang agak sulit mengikuti sagala bentuk hal/sesuatu yang terjadi, sangat2 tergantung pada tingkat adaptasi dan kemampuan untuk menggabungkan beragam sisi pada titik kesamaannya. Tidak perlu khawatir, bukan hanya ente yang (mungkin) saat ini ngalamin hal itu. Inget satu diantara beberapa hal penting diantaranya 'adapt or die'. So, jangan hanya jadi pengikut, sekali-kali ente perlu mengibarkan dengan tegas apa opini dan pendapat anda tentang apa aja yang terjadi di sekitar anda. Last but not least (i love this adage), ...

... "watch the master, walk behind the master, walk beside the master, walk through the master, walk ahead of the master, be the master" ...

03 September 2008

Perbedaan OTDR dan Power Meter

Mungkin sekilas keduanya hampir tidak dapat dibedakan, namun ternyata masing2 mempunyai fungsi yang berbeda (info didapat setelah mendapatkan penjelasan singkat dari rekan vendor dan juga hasil membaca beragam literatur online). Berikut perbedaan mendasar yang ane coba simpulkan (pls koreksinya jika ada yang tidak tepat) :

1. OTDR (Optical Time Domain Reflectometer) adalah perangkat yang berfungsi untuk mengukur bagus atau tidaknya sebuah core FO dari satu titik ke titik berikutnya (cenderung dalam satu hop). Persis seperti ketika anda menggunakan lampu LED untuk melihat TX/RX dari sebuah kabel E1.

2. Power Meter adalah perangkat yang digunakan untuk mengukur bagus atau tidaknya kualitas core FO dari satu titik awal ke titik akhir (end-to-end connection). Sepertinya halnya alat BER Test (bit error rate) ketika mengukur kabel E1.

** begitu kira2 ...

Pentingnya LED di Transmisi

Pernah mendengar/melihat LED (light emitting diode) ? Sebuah lampu kecil yang dapat dinyalakan dengan arus DC yang biasa digunakan untuk mainan sederhana 'flip-flop'. *duh, jadi inget jaman SMP saat PCB flip-flop masih seharga 150 perak*.

Pada bagian transmisi, LED sangat berperan penting untuk membantu percepatan kelancaran koneksi kabel (E1). Dimana fungsinya untuk 'meyakinkan' TX (transmit) sudah dapat diterima pada hop berikutnya (ingat, LED hanya dapat memberikan info antar hop, bukan end-to-end). So, jangan lihat harganya yang super murah (mungkin sekarang udah seribu perak, padahal dulu jaman ane SMP masih seharga ratusan perak), namun di sisi lain LED ini justru memberikan manfaat yang sangat besar pada dunia telekomunikasi (transmisi).

any questions YOU want to ask ?

Terkait dengan aspek teknis dari segala bentuk yang mungkin bisa dinalar dan dipahami lewat logika sederhana, ane bertanya kenapa anda sekalian yang membaca posting ini. Adakah sesuatu yang ingin ANDA tanyakan ?

Jika harus ditanya 'apa alasan' ane bertanya seperti itu, simple aja, saat ini ane ingin banget mendalami segala sesuatu dan mencoba menjawab apapun pertanyaan yang mampu ane jawab yang mungkin tidak hanya mempunyai manfaat bagi yang bertanya, tapi justru akan menambah ilmu buat ane pribadi untuk melanjutkan penggalian ilmu pengetahuan ane kedepannya. *ya beginilah kalo kerjaan dah pada 'beres' semua, pengen iseng aja bawaannya :D*

Hayo, hayo ... siapa cepat dia dapat ... *halah*

** please don't hestitate, okay ? ;) just simply contact my email

Ngomongin Hal Lain Aja

Daripada puasa batal karena :
- ngumpat2 ga jelas
- marah2 ga jelas
- ngomongin keburukan orang
- ngerjain sesuatu yang ga penting
- nyindir2/maki2 temen, etc

Mending ngomongin/ngerjain hal lain aja yang lebih berguna, tanggal muda men, bikin/perbaiki report biar bulan depan bisa lebih paten.

BijakSana dan BijakSini

Di suatu sore, tercetuslah cerita dari salah satu temen ane saat kami berdua balik ke kantor. Yang doi utarakan adalah penilaian terhadap mantan bos-nya. Agak sulit memang memberikan penilaian terhadap suatu kondisi, terlebih lagi yang dinilai bukan situasi/kondisinya, namun malah manusianya (yang sudah jelas tidak akan lepas dari subyektivitas).

Ya begitulah, asik memang kalo udah ngomongin negatif-nya orang (apalagi yang diomongin termasuk orang yang tidak kita sukai), damn, I hate those situation (kok ndak cerita sebuah masalah yang menceritakan benda saja ya ? duh), tapi ya apa boleh buat, temen cerita ya didengerin aja, mencoba untuk memberikan penjelasan/kemungkinan lain dilihat dari sisi positif yang mungkin bisa sedikit membantu mengurangi atau bahkan menghilangkan persepsi buruk pada seseorang yang dinilai.

Setiap insan diharapkan bisa bijaksana juga bijaksini (maksudnya agar bisa bijak tidak hanya di satu tempat/kondisi saja), sedangkan kebanyakan dari yang terjadi adalah bijaksana tapi pijaksini, nah ini yang tidak boleh. Gitu bos ...

02 September 2008

ADX100, part 1

Foila, akhirnya bisa ketemu sama bentuk fisik perangkat ADX100. Keren juga bentuknya, begitu simple tapi fungsionalitasnya wow, mantap abis men. Pada satu blok-nya bisa setara ama radio SDH 1xSTM1 aka berkapasitas 63e1, ya maklum aja, transmisinya via fiber optic cing.

Apa itu ADX100 ?
Adalah perangkat yang inputnya core FO (menggunakan slot SFP, terdapat 2 port yaitu primary/main dan secondary/protection) dan outputnya 64 port (8 buah tributary dimulai dari 1 sd 8, masing2 tributary ada 8e1, sebelah kiri TX, sebelah kanan RX). 64 port output ini yang bisa digunakan hanya 63 port pertama, sedangkan 1 port terakhir (port ke-64) digunakan untuk sinkronisasi/signaling/clock (**cmiiw). Power yang dikonsumsi adalah 1A DC (bisa redundant dari 2 buah source DCPDB, didistribusikan dari MCB 16A). Untuk configure, bisa menggunakan koneksi LAN (web-based interface) atau langsung colok pada port RS232 (unix based operating system).

Akan ane coba lanjut lagi untuk cara set konfigurasi pada artikel selanjutnya, so stay in touch ;)

** another chit-chat with one of vendor while connecting DC power from rectifier **

< aslinya jawa ya pak ? Logatnya kental banget ? disini handling apa pak ?
> iya mas, susah nih ngilangin logatnya udah bawaan sih. Switching mas

< wah hebat juga ya bisa tahu hampir semuanya
> hehe, maklum mas, harus tahu sih, ya kek gini deh jadinya, mau genset kek, mau rectifier kek, mau gedung kek, di-telateni saja mas ilmunya, asik kok jadinya

31 Agustus 2008

Next ?

- bikin rak
- datarin tanah
- email aturan
- bikin asbak
- etc etc

A good, damn good day

Pagi ini diawali dengan rasa malas saat bangun, maklum badan pada pegel semua, belum lagi tadi malam susah tidur karena kecapean. Tapi hari ini jadi hari indah karena goro di kantor hari ke-2 sukses, akhirnya kantor bisa sedikit 'terlihat' rapi (masih banyak memang yang harus dibenahi, yang penting yakin bisa !). Special thanks to all rekans (faisal, sipur, uun, riki, arie) yang udah bela2in masuk hari libur dan forsir tenaga/pikiran, your hard works not just remains this day, but it will have BIG advantage someday to us, I promise. Thanks again. Happy fast days ;)

30 Agustus 2008

A hard, truly hard day

Hari ini gile bener, capeknya minta ampun, ngeluarin / mindahin / masukin / ngerapiin barang2 'sisa' di kantor, aje gile banyaknya ... Untung aja semua saling bantu jadinya capek merata. Kalo sendirian mah ga bakal kuat. Ini aja udah seharian (molor dari jadwal, harusnya jam 9, taunya ujan dari pagi, baru bisa mulai jam 10, sampe jam setengah 8 malam) masih belum kelar juga, jadi besok musti lanjut lagi sampe rapi. Thanks to all rekan teknik, spesial pak zen, makasih atas teamwork-nya, makasih atas tenaga, pikiran, you're the best all ...

Jangan lupa besok lagi, kita jadiin kantor itu jadi tempat paling rapi, unik, bersih, lengkap dan bisa jadi tempat wisata. Amin!

Nanoteknologi, Kapan ya ?

Adalah teknologi yang dapat mengolah/manipulasi sel hidup mikroskopik sehingga bisa membentuk/berbuat sesuatu seperti yang diinginkan pembuatnya. Seperti halnya manusia yang diciptakan oleh Allah, pasti ada beberapa yang berbuat sesuatu keluar dari yang ditentukan oleh Allah karena sifat yang diberikan seperti : nafsu, tamak, kepemimpinan negatif, ganas, pengrusak, acuh, boros, dll. Kira2 kapan ya teknologi ini bisa terjadi (tanpa konsekuensi negatif tentunya) ? Jika bisa, pasti akan banyak membantu aktivitas manusia / sekaligus mengurangi beban fisik (mempertinggi jumlah pengangguran). Sebuah pro-kontra yang sulit dipertimbangkan karena menyangkut efektifitas juga hak asasi manusia.

Terinspirasi oleh :
- film spiderman, penelitian dr osborn tentang 'teknologi nanoteknologi'-nya.
- keinginan pribadi saat membuat konsep alat pemindah/penggeser baterai (battery mover) yang bisa dikondisikan agar bisa adaptasi dengan medan yang dilalui, namun masih belum ketemu bentuk yang lebih efisien.

Chord 'The Titans - Jangan Sakiti'

Lagu ini menggunakan chord 1 urutan yang tidak berubah, diawali dengan bass di nada Am (senar D, fret ke-7)

Chord : Am F G Em (berulang-ulang sampai habis)

29 Agustus 2008

Inspirasi

Ane pernah ngalamin 'down' saat dihadapkan dengan sikon yang kurang menguntungkan, pundung / males rasanya saat ide / inisiatif yang terlahir terpatahkan tanpa alasan yang masuk akal, entah apa alasan pastinya, kurang jelas juga. Saat2 seperti itu ane biasanya mencari waktu / tempat yang bisa ngingetin ane untuk dapat mensyukuri nikmat / rizki yang diberi oleh-Nya, ada kalanya diperlihatkan sosok pengemis di perempatan / warung yang mana 'mereka' kurang beruntung tidak bisa bekerja karena keterbatasan fisik / kemampuan, ada kalanya juga terlihat pemulung yang super 'cuek' mengais rizki dengan giatnya di sekitar jalan dalam sebuah kompleks perumahan, etc. Sebuah pemandangan yang membuat ane dapat inspirasi baru / ide2 segar / tekad kokoh beserta semangat untuk tetap membuktikan / mempertahankan hal2 baik dari pribadi ane. Inspirasi, ... Satu sisi dan sisi lain yang saling terkait ...

28 Agustus 2008

Imajinasi itu perlu !

*blog via email sudah bisa lagi, cihuuyyy ... tx google*

Di kejadian sehari-hari, seringkali ane jumpai/alami permintaan (atau pertanyaan) tentang sesuatu yang sama sekali belum pernah ane lihat/pegang. Gimana caranya ini ? Gimana biar bisa gitu ? Kok alat ini bisa seperti ini ? Kenapa kalo kita gini muncul hasil seperti itu ?

Sama sekali sulit untuk hanya sekedar dapat gambaran, dan memang harus terlatih berkali-kali. Pas masih smp (jadi inget kejadian dulu pas sekolah 'nyambi' kerja bantu ortu di bengkel) ngeliat bapak ane yang lagi bikin pagar 'teralis' mulai dari ukur, bikin gambar ampe itung2an biaya total jadi. Wuih, rumit bener ... Tapi ternyata bisa dilakukan (sesuai spesifikasi yang diminta malahan). Dari awal ini ane belajar banyak (meski kadang cuman ngelihat dan bantu2 dikit / ga sepenuhnya) tentang bagaimana meng-'imajinasi'-kan sesuatu bentuk dari 0 (nol) sampe jadi.

Sementara saat ini makin banyak aja perangkat2 yang tergolong baru dan job desc menginginkan ane paham sepenuhnya (mau ga mau deh musti harus mau), untungnya ada banyak literatu, internet dan temen2 yang bisa ditanya / diajak diskusi.

So... Menurut ane imajinasi itu perlu banget, karena kadang kita harus tahu sesuatu tapi sesuatu ini belum ada di sekitar kita.

Dalam keheningan

Kembali tersipu dalam sunyi
Merenungkan hari ini
Kucoba 'tuk mengingat kembali
Mengejar esok yang lebih baik

Pada keheningan kutitipkan
Keinginan memberi yang terbaik
Agar tak ada lagi kesedihan
Gapai semua nilai keseimbangan

Oh ... Sungguh hebat rasa ini
Terbakarku seakan tak sabar lagi
Grak ... Yok bergerak maju
Tinggalkan semua keburukan lalu

Tersandarkan sudah semua
Keinginan hati tuk tetap bermimpi
Memberi arti dan makna
Membebaskan beban diri ini

Chord :
Am Em G
F C G F C Am
Am Em F C G


Hehehe ... *iseng aja*

27 Agustus 2008

Can't Blogging via Email

Susah juga ternyata kalo ngalamin error ga bisa kirim blog via email (padahal alamat blog-mail udah bener, dan isi email udah masuk 'sent item', weleh ...), jadi kurang asik kalo pas pengen blogging musti ngadep laptop yang konek ke LAN, padahal selama ini inspirasi ane ngalirnya kalo pas lagi nyantai di rumah, duh repotnya ... Apa karena blog ane masih masuk kategori 'spam blog' ya ? (beberapa waktu sebelumnya ane pernah delete blog ini dan ane daftar-ulang, selang 1 hari sesudahnya blog ane dapat 'flag' spam blog, sudah ane konfirmasi ulang agar di-review, tapi sampe sekarang masih belum ada info lebih lanjut). Nunggu deh jadinya ...

26 Agustus 2008

'Cause This Life Keeps Running

Seakan tak pernah bisa berhenti sejenak
Tuk sekedar sejukkan dahaga
Mengingat kembali keburukan
Dan melupakan segala kebaikan

Tetap mencari, makna dari sebuah arti
Kata, kalimat, ungkapan dan kiasan
Yang setia menemani dan memberikan pelajaran
Agar tetap bisa memberikan yang terbaik

Bukan sengaja meraih indahnya indahnya hidup
Tapi memberanikan diri terus berlari
Mencari makna untuk jiwa yang dahaga
Memberikan manfaat bagi kebaikan bersama

.(dots)

(Re-post) Apa itu TRAU (di GSM Network) ?

Beberapa hari yang lalu pas udah sore dan masih di kantor, sambil nunggu mobil jemputan, sama temen2 iseng ngerapiin DDF dan kasih labeling pada E1 yang ada di situ, lhaaa kok ada label yang tulisannya 'IDLE' ternyata ada isinya (TRAU 11 dan 12) untuk BSC xxxxx, wekekeekeke, salah cabut euy ... :D

Setelah tahu end-connection ada di DDF lemari sebelah kiri, langsung coba tarik E1 baru untuk gantiin E1 lama yang panjangnya tidak mencukupi, dezzz !!! ... setelah menunggu beberapa saat (sambil menikmati kopi [baca: jamu, karena saking paitnya :D]), akhirnya Up juga TRAU tsb.

Nah setelah itu, kami berdiskusi sebentar untuk ngebahas sisi transmisi yang ada di kantor, hehehe, seru juga ternyata, bisa belajar lebih banyak lagi sama temen2 di BSS. Berikut beberapa kesimpulan dari obrolan (plus ditambah pengertian dari beberapa literatur training Siemens).

1. TRAU adalah Transcoder and Rate Adapter Unit, dimana fungsinya ada 2 yaitu : a. melakukan coding dan decoding dari BTS sampai TRAU untuk panggilan suara (speech calls), b. Rate adapter dimana terjadi adaptasi terhadap rate data (untuk data calls) sebesar 16 kbit/s (adalah rate untuk PLMN, sedangkan untuk PSTN menggunakan rate 64kbit/s)

2. Manfaat lain dari adanya TRAU ini adalah untuk menghemat PCMS (jalur transmisi antara TRAU dengan BSC), karena meskipun secara logical TRAU adalah bagian dari BSS (Base Station SubSystem), namun pada bentuk fisiknya bisa jadi berjauhan, untuk itu, penghematan transmisi sangat diperlukan untuk ini.

Thats all, **cmiiw (pls koreksinya kalo ada yang kurang bener ;) ...)

(Re-post) Smile Doozo Yoroshiku

Entahlah, apa sebutan pengganggu ini, virus-kah ? worm-kah ? trojan-kah ? ga tau deh, yang jelas dia udah lumayan makan resource / ganggu system OS di laptop yang biasa ane pake kerja, mana buka MS Outlook jadi lelet lagi ... ashem!

Berawal dari flashdisk temen ketika mau lihat data, eh .. karena ga jeli (lihat file yang 'hidden') langsung aja double-click file excel yang dimaksud, langsung kena deh (tandanya akan muncul semacam icon 'senyum' di system tray) .. tapi awalnya ane pikir bukan karena flashdisk tadi, tapi ternyata iya, .. hehehe.

Langsung cari file 'hidden', keliatan deh ada 2 file : 1. autorun.inf, 2. kadaj.exe

Sepertinya doozo ini hanya akan menginfeksi kompie ketika kita klik salah satu file di flashdisk yang ter-infeksi, seakan-akan akan run otomatis 2 file di atas dan muncul icon di system-tray.

Ketika kompie belum terinfeksi, 2 file tsb langsung bisa dihapus, enable 'view hidden files', delete 2 file tadi di flashdisk folder parent-nya, bersih deh ... tapi untuk kompie yang sudah ter-infeksi, hal ini akan sia2 saja karena ketika sudah berhasil menghapus, file tadi akan balik lagi (karena sudah ter-eksekusi dan masuk di shell windows, run program ini akan otomatis membuat replika ketika 2 file tadi dihapus)

Setelah pusing2an seharian (kerja sambil ngobatin kompie) ... akhirnya nyerah juga pas sore-nya, trus pulang ...

Pas nyampe rumah timbul lagi rasa penasaran untuk ngebersihin pengganggu ini ... sambil mencoba mengumpulkan info2 terkait yang tadi siang sudah berhasil dikumpulkan, akhirnya coba lagi, running windows dalam modus 'safe mode' (tekan F8 saat kompie booting), edit registry yang ada kaitannya dengan 'kadaj.exe' (biasanya ada di setiap drive harddisk, flashdisk, external harddisk), csrss.exe, winlogon.exe, smss.exe (KHUSUS YANG ADA DI FOLDER C:\WINDOWS\, karena yang punya Windows asli ada di C:\WINDOWS\system32)

Setelah selesai, coba restart kompie dan masuk ke modus 'normal mode', ... foilaaa ... bersih deh ... ga ada lagi ikon doozo yang senyam-senyum di system tray :D

little notes : sudah dicoba menggunakan ViRemover, namun hasilnya nihil, kurang tahu juga apa langkah2 yang kuikuti kurang tepat. Jaga kompie anda dari berbagai macam gangguan yang diakibatkan oleh flashdisk yang tidak bertanggung-jawab !!!

Menjadi Seorang Idealis

Ada banyak hal yang dipertanyakan pastinya ketika seorang idealis (yang kadang tidak merasa bahwa dirinya idealis) bertemu / berhadapan dengan orang non-idealis, 'kenapa harus begini', 'kenapa musti begitu'. Mungkin saja ini terjadi karena perbedaan persepsi dan cara pandang yang saling berbalik arah. Menurut 'sang idealis' tindakan yang akan dilakukan sangat mungkin terjadi dan bisa dikendalikan, namun justru terbalik menurut pemikiran non-idealis yang menganggap hal tsb tidak mungkin bisa dilakukan / akan mengalami banyak hambatan (dengan menyertakan hal yang 'ideal' adalah hal yang bebasdari hambatan). Memang tidak ada sesuatu itu bisa mencapai taraf 'ideal', namun tidak ada masalah kan ketika kita secara bersama-sama saling berperan aktif untuk mewujudkan pendekatan ?

Arti idealis menurut ane :
Adalah sifat / sikap yang selalu mendahulukan pertimbangan dari berbagai macam sisi dan menghindari banyaknya koreksi sedini mungkin (cenderung membutuhkan waktu lama untuk mempertimbangkan, dan terkesan kaku karena hasil yang diperoleh setelah melalui banyak proses berat yang tidak mudah).

Pada kenyataannya, lama proses bisa ditekan jika kita sudah tahu seluk beluk dari sistem yang ada dengan cara mendalami dan mempelajari sistem tsb sebelumnya. So, mari kita rame2 menjadi golongan penyelesai masalah ...

Jadi inget kata2 satu angkatan dulu ... "tidak ada yang mudah, tidak ada yang tidak mungkin"

** kecuali takdir Allah (tentunya)

Saat 'kecewa' itu datang

Masih lumayan 'shock' hari ini mendengar kabar yang kurang enak, tapi apalah daya, toh sudah tidak dapat ditawar lagi keputusan yang ada, semoga bisa ikhlas dan tetep rendah hati bekerja sesuai dengan tugas yang diberikan. Kenapa yak ? Kok gitu yak ? Ah sudahlah ... 'nikmati aja ilmu yang ada'

25 Agustus 2008

Saat 'kecewa' itu datang

Masih lumayan 'shock' hari ini mendengar kabar yang kurang enak, tapi apalah daya, toh sudah tidak dapat ditawar lagi keputusan yang ada, semoga bisa ikhlas dan tetep rendah hati bekerja sesuai dengan tugas yang diberikan. Kenapa yak ? Kok gitu yak ? Ah sudahlah ... 'nikmati aja ilmu yang ada'

Menjadi Seorang Idealis

Ada banyak hal yang dipertanyakan pastinya ketika seorang idealis (yang kadang tidak merasa bahwa dirinya idealis) bertemu / berhadapan dengan orang non-idealis, 'kenapa harus begini', 'kenapa musti begitu'. Mungkin saja ini terjadi karena perbedaan persepsi dan cara pandang yang saling berbalik arah. Menurut 'sang idealis' tindakan yang akan dilakukan sangat mungkin terjadi dan bisa dikendalikan, namun justru terbalik menurut pemikiran non-idealis yang menganggap hal tsb tidak mungkin bisa dilakukan / akan mengalami banyak hambatan (dengan menyertakan hal yang 'ideal' adalah hal yang bebasdari hambatan). Memang tidak ada sesuatu itu bisa mencapai taraf 'ideal', namun tidak ada masalah kan ketika kita secara bersama-sama saling berperan aktif untuk mewujudkan pendekatan ?

Arti idealis menurut ane :
Adalah sifat / sikap yang selalu mendahulukan pertimbangan dari berbagai macam sisi dan menghindari banyaknya koreksi sedini mungkin (cenderung membutuhkan waktu lama untuk mempertimbangkan, dan terkesan kaku karena hasil yang diperoleh setelah melalui banyak proses berat yang tidak mudah).

Pada kenyataannya, lama proses bisa ditekan jika kita sudah tahu seluk beluk dari sistem yang ada dengan cara mendalami dan mempelajari sistem tsb sebelumnya. So, mari kita rame2 menjadi golongan penyelesai masalah ...

Jadi inget kata2 satu angkatan dulu ... "tidak ada yang mudah, tidak ada yang tidak mungkin"

** kecuali takdir Allah (tentunya)

23 Agustus 2008

a brand new contents ...

Yes, that's right, brand new one ... maaf harus menghapus (kejadian) tulisan lama karena banyak hal.

Akhirnya, bisa bebas blogging lagi setelah belajar mendalami langsung 'how to remove content / cached page / link from google search result (index)' dengan hasil sukses. Syaratnya cuman ada 2, yaitu : menggunakan Google Webmaster Tools dan sabar, itu saja.

So, what's next ?
Just simply move on dengan tulisan2 keseharian yang (semoga) baru dan bisa membantu khalayak ramai yang membutuhkan, amin.

special thanks to google (**gimanapun, i need you but i hate you**)